Alhamdulillah, tak terbayangkan penulis bisa ittikaf di Masjid yang sangat dimuliakan di kota suci Madinah, yaitu Masjid Nabawi.
Dari masjid ini tersebar cahaya Islam ke seluruh pelosok bumi, menghiasi peradaban dunia, membimbing manusia dari kegelapan menuju cahaya.
Sepanjang mata memandang adalah Rumah Allah. Setiap hari disibukkan dengan shalat berjamaah. Jutaan hati manusia bersatu di dalam mengagungkan Asma Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Udara sejuk angin sepoi-sepoi menghiasi diri yang sedang dzikir dan tafakur, mozaik yang indah ikut menghiasi qalbu, rak-rak Al-Quran selalu mengingatkan agar tangan ini ringan untuk membukanya dan lisan tak kelu untuk membacanya serta pikiran tak beku untuk mentadaburinya.
Meluangkan waktu secara istimewa terbalas lunas dengan hadirnya jiwa dan raga di Masjid Nabawi yang bercahaya, berkunjung ke Makam Nabi Muhammad ﷺ dan hadir di Raudhah yang seolah Rasulullah ﷺ hadir menyapa diri yang sering alfa.
Bersambung…
Ditulis di Masjid Nabawi,
Madinah Al-Munawarah
Penulis : Dudi Akasyah, SAg, MSi.
Rabu, 15 Dzulqa’dah 1443 H
15 Juni 2022
Comment