Allah Maha Penyayang memberi banyak kemudahan dan fasilitas yang tak terbatas untuk manusia selama ia hidup di dunia serta menyediakan surga dengan kenikmatan abadi nan tiada tara.
Karunia mata untuk melihat, telinga untuk mendengar, lisan untuk nasihat, tangan dan kaki untuk mengabdi.
Manusia berasal dari surga, ia diberi bentuk terbaik, hati yang baik, tutur kata yang indah, dan sifat-sifat yang mempesona.
Manusia dilahirkan untuk ibadah, menebarkan hal-hal yang berfaidah. Islam menganjurkan sikap yang indah dan kualitas amaliyah.
Ada sedikit nafsu di dalam diri dan bisikan setan yang membuat waswas atau labil, hendaknya dijauhi.
Biarkan hidup kita indah dengan karunia iman, menata mozaik hidup dengan amal. Senyuman kaum dhuafa menyapa kita, kebahagiaan anak yatim, bahagianya para santri, dukungan para guru, dan doa-doa dari keluarga serta orang tua.
Selamat menempuh hidup terindah, jalan terindah dan meraih masa depan terindah (surga). Bismillaah
(KH Dudi Akasyah)
Comment